Cuma Blog

Rabu, 17 Juli 2013

Maafkan Kos Ku

Dengan wajah sumringah penuh harapan untuk bisa berduaan aku bersama pacar baruku yang expert banget dalam masalah wangi wangian itu memasuki lorong kos kosan. Sesampainya di depan pintu kamar aku lupa dimana aku menaruh kunci kamar ku. Ah..... iyaaa, aku lupa kalo kunci kamarku masih dibawa bapak kos karena aku telat bayar sehari. Ya memang bapak kos ku orangnya disiplin, konon sih dia lulusan Akademi Pelayaran (karena tidak di terima di Akademi Kepolisian dan Akademi Militer).

Tanpa pikir panjang aku dobrak pintu kamarku yang terbuat dari kayu triplek tipis bekas papantulis seraya mengucap "bismillah" dan hasilnya nihil. Tapi tak apa setidaknya satu satunya kaca jendela kamar ku yang mungil itu pecah sehingga kami bisa merangkak masuk ke kamar kos dengan haru biru.

Aku malu, banyak botol air mineral berceceran di atas meja hingga menutupi sensor remote tivi 14 inci berantena dalam yang bergantung pada sebuah tali rafia. Tapi seenggaknya ada yang bikin aku lega, aroma kamar ku masih wangi. Wangi parfum mantan. Maaf.....

Selasa, 09 Juli 2013

Bukan Orang Patuh

Sudah lebih dari 3 x 24 layanan Blackberry Messengger (BBM) normal kembali setelah mengalami trouble hari selasa, 3 Juli 2013. Sebenarnya ini bukan kali pertama layanan BBM dari pihak RIM mengalami trouble, dan biasanya gangguan itu tidak hanya BBM saja namun akses ke twitter, facebook dan browsing pun mengalami gangguan. Hampir semua pengguna BB kelabakan atas gangguan ini termasuk saya.
Nah setelah normal kembali sekitar jam 7 malam munculah broadcast BBM yang “canggih”. Kurang lebih isinya sperti ini + komen saya :P  

“Blackberry menginformasikan semua pengguna kami, bahwa server kami baru saja benar – benar penuh, jadi kami meminta bantuan Anda untuk memperbaiki masalah ini (sepertinya RIM harus memecat staf IT-nya karena mereka harus minta bantuan orang awam untuk menyelesaikan masalah ini). Kita perlu pengguna aktif kami untuk mengirim ulang pesan ini ke semua orang di daftar kontak Anda untuk mengkonfirmasi pengguna aktif kami yang menggunakan Blackberry Mesengger Anda maka account Anda akan ditetapkan tidak aktif dengan konsekuensi dari kehilangan semua kontak Anda(ini pihak RIM memang pingin ditinggal konsumen apa ya??). Simbol akan mengupdate otomatis dalam Blackberry Anda, ketika Anda menyiarkan pesan ini. Blackberry Anda akan diperbarui dalam waktu 24 jam itu akan memiliki tbaru lay out dan. warna baru untuk chatting(entah bagaimana cara baca dan apa maksud dari tulisan ‘tbaru’ disusul tanda ‘titik’ setelah dan). Dear Blackberry pengguna, Kita akan melakukan update untuk BBM dari 11:00 sampai 05:00 (tidak menggunakan daerah waktu yang tepat. Mungkin ngirit karakter dikira bayarnyakirim BC kayak sms). Jika Anda tidak mengirim ini kesemua kontak Anda memperbarui Anda akan dibatalkan dan anda tidak diizinkan untuk chating dengan kontak Anda sebagai Anda memiliki version.If pic lama tampilan Anda tidak akan berubah, itu karena ‘Blackberry’ adalah memperbarui, silahkan kirim pesan ini kesemua kontak. Bukan broadcast sembarangan ini serius!! Bisa dicek (kayak mau COD-an dari toko bagus aja bisa di cek dulu)”

Maaf kalo saya orangnya kurang “patuh” sehingga tidak mengirimkan broadcast messengger tersebut kesemua kontak saya. Dan saat saya menulis ini kira2 sudah lebih dari 3x24 jam setelah saya menerima broadcast messengger tersebut dan ternyata BB saya tidak mengalami gangguan apapun, masih bisa chatting dengan kontak saya, masih bisa ganti display picture dan masih bisa buka broadcast-an temen saya di atas tadi  :P. Mungkin karena mbah saya dukun, dan BB saya sudah dikasih penolak bala dengan disembur air kembang 7 rupa. Nah buat kalian yang masih percaya broaadcast semacam itu bawa aja BB nya ke dukun biar kalian gak capek broadcst tapi BB tetep aman.... 

Ow iya jangan lupa dukun nya harus dukun bayii yaa, yang legendaris namanya @pardiledeng

Kamis, 28 Maret 2013

makruh


Maret sudah hampir habis, tapi di bulan ini saya belom melakukan sesuatu yang terlihat berguna, baik bagi saya sendiri maupun orang lain apalagi dunia. Hal yang berguna mungkin memang sudah, tapi yang tampak sepertinya belom. Waktu ku tinggal beberapa hari lagi, tapi bingung mau melakukan apa, buat kebaikan diri sendiri aja kadang masih belom.

Tapi saya jadi teringat pemikiran saya sejak SMA dulu, entah dari mana asal mulanya pemikiran ini tapi ini nyata.  Jadi gini....

Pernah gak sih berada di posisi dimana apabila kita tidak melakukan sesuatu terhadap suatu hal akan berakibat buruk bahkan fatal, tapi jika kita melakukanya, tidak akan menimbulkan sesuatu yang terlihat kalo itu karena kita sudah melakukanya. Kadang kebaikan yang sudah kita berikan kepada orang lain belom tentu dilihat olehnya, tapi ketika kita tidak melakukannya, kita akan menjadi orang yang disalahkan.
Ini bukan perkara ingin mengungkit ungkit kebaikan atau berharap pamrih ya. Saya Cuma memaparkan kegelian yang ada di pikiran saya sejak SMA. Tujuanya sih biar kita saling menghargai apa yang sudah orang lain lakukan / bantu meskipun itu tak besar timbal baliknya terhadap kita.

Saya memang orangnya gini, terlalu memikirkan hal hal yang tidak penting dan basi seperti ini. Semoga saya besok besok bisa memperbaiki dan memperjelas maksud tulisan ini. Minimal tulisan ini menjadi pengisi blog saya di bulan maret ini :D

Sabtu, 16 Februari 2013

Waktu, Kesempatan dan Cita - cita

Waktu adalah dimana kita menyadari bahwa kita telah dan akan melakukan suatu hal untuk diri kita, orang lain ataupun kepada sang pencipta. Orang yang menghargai waktu berarti orang yang mampu menghargai dirinya sendiri untuk lebih baik.

Kesempatan adalah dimana kita tahu ini waktu yang sudah ditetapkan untuk kita melakukan apa yang seharusnya kita lakukan. Orang sukses adalah orang yang mampu memanfaatkan kesempatan sekecil apapun untuk menciptakan hasil yang hebat.

Cita – cita adalah idealisme imajinasi manusia untuk mencapai apa yang diinginkan hingga apapun akan dilakukan untuk mendapatkanya. Beruntunglah orang yang bisa menggapai cita – cita bukan dari perjuangan raga , pikiran dan hatinya sendiri.

Kadang aku berfikir, kapan tiba waktu ku? Akan ku terjang hamparan asa itu untuk ku buktikan pada dunia bahwa aku mampu. Mungkin ini hanya ego ku. Ego semua orang yang pasti juga akan merasakan ini bila dia dalam posisiku. Kapan kesempatanku? Aku merasa ini waktu yang tepat untuk aku berjuang. Aku merasa ini kesempatan terbesarku untuk mewujudkan idealismeku.  

Tapi aku menyadari apa yang kita cita – citakan tak semuanya bisa tercapai dengan mudah. Kesempatan yang menurut kita tepat, belom tentu tepat dimata “orang lain” , apalagi dihadapan “sang pencipta” . Begitu pula sebaliknya. Yang harus aku lakukan sekarang adalah menghargai waktu untuk bersiap-siap menghadapi kesempatan tepat itu datang. Semuanya butuh proses, perjuangan dan ikhtiar juga support orang lain. Boleh idealis, tapi juga harus realistis.

Semua umat manusia yang hidup di dunia diciptakan oleh Tuhan diwaktu, kesempatan dan dengan cita – cita yang tepat “ @rizalganyoz

Special 14

14 februari konon kata orang “gaul” adalah hari yang syarat dengan keromantisan, berbagi coklat atau bunga, called valentine. Hari valentine tahun ini sungguh berbeda bagi saya, iya beda hari dan tahunya. Dulu jaman SMP SMA seneng banget kalo pas valentine, soalnya banyak yang ngasih coklat. Heheee #congkak . 

14 Februari tahun ini jatuh pada hari kamis pukul 00.01 WIB dan seperti tahun tahun sebelumnya selama 21 tahun yg lalu, setiap tanggal 14 Februari kebetulan berepatan dengan ulang tahun saya. Entah apa maksud Tuhan memberi amanah kepada saya untuk mengabdi kepadanya dimulai ditanggal itu. Yang saya tahu, Tuhan pasti memilik alasan,tujuan dan waktu yang tepat untuk melahirkan saya di dunia ini. I belive it.

Di setiap ulang tahun orang tua saya selalu memberi saya ucapan selamat meskipun Cuma sebatas telfon/sms :’) , paling tidak itu artinya mereka “ingat dan peduli” dengan saya, ya mungkin juga karena tanggal ulang tahun  saya mudah di ingat sih. Ya entahlah, tapi itu sudah cukup buat saya. Waktu SD sih kalo ulang tahun gini biasanya di beliin eskrim sama bapak, tapi yang dibeliin ya gak cuma saya yang ulang tahun,  tapi juga kakak dan adek, biar adil :’) , begitu pula sebaliknya bila adek atau kakak saya yang ulang tahun. Kalo di beliin eskrim juga gak pas ulang tahun aja sih, sama pas kenaikan kelas waktu SD, kalo dapet ranking hadiahnya juga eskrim. Orang tua saya baik kan??

Kalian mungkin bertanya tanya, hanya eskrim udah seneng?? Jawabanya “iya”. Di tempat saya eskrim sudah termasuk makanan mewah, sampe sekarang pun. Tapi entah mewah atau tidak, nilai kasih sayang yang tertanam pada sebuah eskrim itulah yang sampai saat ini masih saya rasakan.
Valentine atau Ulang tahun?? Beberapa tahun terakhir saya tidak mempermasalkahkan itu semua. Bagi saya ini hari bahagia saya, hari bahagia orang orang yang merayakan valentine dan hari bahagia bagi ibu ibu yang melahirkan pada tanggal ini. Semoga selalu begini.

Terimakasih yang telah memberikan ucapan selamat dan doa, semoga kita sukses dengan ridho-Nya Tuhan. amiin  :)